Post Page Advertisement [Top]

Soal Politikus Sontoloyo, Djarot Samakan Jokowi dengan Soekarno – News

Soal Politikus Sontoloyo, Djarot Samakan Jokowi dengan Soekarno – News


Figur Nasional – Menanggapi soal pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyebut politisi sontoloyo, politisi PDIP Djarot Saiful Hidayat menyebut Jokowi adalah pribadi yang sabar. Namun apabila ada yang keterlaluan, sesabar apapun bisa marah pada akhirnya.

“Begini ya, Pak Jokowi itu bahwa beliau ini kan termasuk sabar ya, tapi kalau keterlaluan, ya bisa marah juga toh. Namanya manusia ya. Jadi keceplosan begitu, ya marah juga,” ujar Djarot di Posko Cemara, Menteng, Jakarta, Jumat (26/10/2018).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mencontohkan Presiden pertama Soekarno pernah menulis Islam Sontoloyo. Karenanya, ia menilai wajar jika Jokowi geram dan akhirnya melontarkan kata-kata politikus sontoloyo.

“Bahwa tahun berapa ya, saya lupa, Bung Karno pernah menulis, dia menulis Islam sontoloyo, keluar kata-kata seperti itu. Sebagai manusia biasa wajar dong sekali waktu beliau geram kali ya,” ujar dia.

Ketika ditanya siapa politikus sontoloyo yang dimaksud Jokowi, Djarot meminta awak media menanyakan langsung kepada Jokowi.

“Ya ora ngerti (tidak tahu), tanya ke beliaunya (Jokowi),” ucap Djarot.

Diketahui, ucapan soal politikus sontoloyo itu muncul saat Jokowi berpidato di acara pembagian 5 ribu sertifikat tanah untuk warga di Lapangan Bola Ahmad Yani, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada Selasa (23/10) lalu.


Artikel yang berjudul “Soal Politikus Sontoloyo, Djarot Samakan Jokowi dengan Soekarno – News” ini telah terbit pertama kali di:

Sumber berita

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]